p

Wisata taman nasional tanjung puting - seruyan, kalimantan tengah

Taman nasional tanjung puting merupakan tempat kawasan cagar alam bagi hewan asli khususnya beberapa primata yang dilindungi seperti bekantan dan orang-utan serta sejumlah satwa dari jenis mamalia besar, setidak di taman nasional ini terdapat lebih dari 6 ribu orang utan yang hidup liar, luas taman nasional ini diperkirakan lebih dari 400 ribu hektar, memiliki koleksi lebih dari 600 jenis tumbuh tumbuhan serta ratusan jenis anggrek hutan dengan kondisi alam didominasi belantara hutan hujan tropis dan beberapa hulu sungai yang ditumbuhi hutan rawa bakau, di kawasan tanjung puting sendiri terdapat beberapa tempat konservasi dan rehabilitasi bagi primata seperti orang utan.

Selain sebagai tempat penelitian flora dan faunan, di taman nasional ini juga menawarkan kegiatan ekowisata yang berupa pengenalan terhadap lingkungan alam sekitar terkait interaksi kehidupan satwa asli diantaranya perimata, merupakan kegiatan yang menyenangkan dan tentunya memberikan pengalaman yang berbeda menjelajahi setiap jengkal pelosok belantara hutan tanjung puting dengan melalui sungai yang berkelok menggunakan perahu atau lebih dikenal klotok oleh masyarakat sekitar.



Parawisatawan khususnya dari luar kota kalimantan tengah dapat berangkat dari jakarta menuju lokasi menggunakan pesawat kalstar atau trigana air menuju bandara iskandar, pangkalanbuun yang ada di kalimantan tengah dan biasanya jasa tour anda akan menjemput di bandara menuju dermaga kumai yang selanjutnya menelusuri sungai skonyer ke tempat tujuan konservasi orang utan.

Setidaknya beberapa tempat yang harus anda kunjungi ketika berwisata ke taman nasional tanjung puting
seperti tiga tempat pusat rehabilitasi dan pelepasan orang utan, diantaranya pondok tangguy, sebagai pusat rehabilitasi pondok tangguy bertanggung jawab untuk mengembalikan sifat orang utan ke alam liar atau membuatnya menjadi semi-liar namun pemberian makan tetap teratur, dan biasanya pemberian makan kepada orang utan akan berlangsung pada pagi hari jam 9.00 pagi, tentunya aktivitas ini selalu menarik para wistawan untuk berkunjung dan jika para wisatawan beruntung akan bertemu raja orang utan bernama " Doyok" berpipi tebal, berjanggut, besar dan cukup menyeramkan, camp leakey memiliki fungsi hampir lebih sama dengan pondok tangguy sebagai pusat rehabilitasi semi-liar orang utan, namun wisatawan juga dapat melihat orang utan yang benar benar liar hidup dialam bebas, untuk pemberian makan juga pada jam 9.00 pagi, dan wisawan juga dapat melihat "Tom" sebagai raja orang utan camp leakey

Pusat rehabilisi terakhir adalah tanjung harapan, selain tempat konservasi dan rehabilitasi orang utan, di tempat ini juga menyediakan beragam informasi salah satunya terkait jenis jenis tumbuhan yang  bermanfaat, bernila ekonomis dan mendominasi di cagar alam tanjung puting, selain pusat rehabilitasi yang dapat di kunjungi wisatawan juga dapat melakukan aktivitas berwisata bertema ekowisata, diantaranya beberapa tempat menarik seperti kawasan pesalat dimana parawisatawan akan dilibatkan dalam kegiatan reboisasi, memberikan sebuah bibit pohon yang akan ditanam selanjutnya sebagai penghargaan pemberian nama papan tempel pada tumbuhan yang mereka tanam di kawasa pesalat

Ingin melihat kegiatan koloni burung migran yang menghindari musim dingin di lokasi habitat mereka datanglah ke kawasan danau buluh besar atau sungai buluh kecil, disana para wisatawan dapat melihat beragam burung dengan sayap warna warni yang didominasi oleh jenis aves umumnya danau dan sungai di hulu akan berwarna hitam, warna alami dari hutan rawa gambut yang belum tercemar, dan selanjutnya tanjung keluang  yang terletak di desa kubu di hilir sungai masuk dalam kawasan kecamatan kumai ditempat ini menawarkan kegiatan wisata pelapasan tukik serta melihat penyu hijau bertelur atau melakukan kegiatan memancing bersama nelayan setempat

Untuk fasilitas dan akomodasi setidak nya terdapat beberapa penginapan yang telah didirkian di kawasan taman nasional tanjung puting, di desa skonyer tak jauh dari pusat rehabilitasi tanjung harapan terdapat penginapan yang dibangun swadaya oleh masyarakat setempat disana juga wisatawan dapat membeli beragam souvenir menarik, jika ingin pelayan dengan berbiaya yang cukup mahal dan tentunya dengan pelayanan yang perofesional dapat anda temukan tak jauh dari desa sei skonyer bernama rimba orangutans ecolodge serta mungkin kegiatan bermalam di perahu klotok merupakan kegiantan yang tak terlupakan dengan atap berhiaskan beragam konstelasi rasi bintang dari langit kalimatan yang indah.

1 komentar

  1. serasa indah banget waktu menyusuri sungai dari kota kumai waktu mau tanjung puting. . .

    BalasHapus

Posts a comment

 
Terms and Conditions | Disclaimer | Kritik dan saran| Google+| Bloggers
Designed by blog.nguoiaolam.net Modified by Oladoo Powered by blogger Thanks to map icons collection and Blog Thiết Kế
Copyright © 2013 Oladoo.com
Back to top