p

Wisata pantai ngliyep, malang - jawa timur

Pantai ini memiliki sisi tersendiri bagi masyarakat jawa timur, khususnya bagi kota malang, tepatnya lebih terkenal di awal-awal tahun 70-an sebagai salah satu dari dua obyek wisata yang ada di pesisir pantai di jawa timur, namun seiring waktu pamor dari pantai ngliyep mulai meredup dan di perparah lagi dualisme pengelolaan pantai yang menyebabkan fasilitas dan akomodasi di area pantai sulit berkembang, walau begitu keindahan pantai ini sangat layak jual dengan menawarkan sisi dari panorama pesisir pantai berpasir putih yang terbilang masih bersih dan memiliki ketenangan, terletak di desa kedungsalam yang masuk dalam kawasan administratif kecamatan donomulyo, jalan menuju pantai sangatlah baik untuk dilalui walau jalur menyempit hanya masih masing memiliki jalan satu arah.

Rencanakan liburan anda mungkin pantai ini mejadi salah satu pilihan detinasi selanjutnya, pantai yang tak ramai dari pantai pantai lainya, memberikan kesan akan suasana intim dan peribadi sangat pas bagi anda yang membutuhkan sisi ketenangan dan kenyamanan, pesona pesisir yang disuguhkan mampu memanjakan mata anda serta menghilangkan rasa penat dari aktivitas harian,



Dari malang lokasi ini dapat di capai hingga dalam waktu kurang lebih 2 jam perjalanan, mengambli jalur selatan menuju kecamatan donomulyo sejauh 51 km kemudian hanya beberapa kilometer saja menuju desa kedungsalam yang tak jauh dari kawasan pantai ngliyep

Pantai ngliyep di dominasi oleh bukit bukit karang yang tersebar, butiran pasir terlihat halus serta ditepian ditumbuhi rapat dari tumbuhan hijau yang rindang, terlihat dua bukit karang mengapit di ujung kedua sisi, alunan suara deru bising dari ombak beradu ketika memecah karang nampak sempurna mendengarnya saat memandang lepas jauh ke depan dari pondok yang disediakan di bibir pantai ngeliyep, hanya beberapa dari lalu lalang muda mudi yang menikmati sisi ketenangan dari pantai ini, dan melengkapi wisata anda, sisi dari magis kisah ratu pantai selatan menyertai petualangan anda saat menelusuri pantai yang terbilang bersih ini.

Bagi para wisatawan yang ingin sekedar bermain air di tepian pantai, 1 hingga 2 meter arah tengah mungkin adalah batas aman, namun tidak disarankan untuk lebih jauh lagi, sebab pantai ini dikenal memiliki gelombang dan arus laut yang cukup tinggi, perlu juga diingat safety guard di sekitar pantai belum ada, untuk aktivitas kegiatan yang dapat di lakukan di pantai ini, kasawan pantai ngliyep merupakan bagian dari cagar alam hutan lindung rph donomulyo sengguruh yang memiliki cakupan yang cukup luas hingga 63 hektar, mungkin saja para wisatawan dapat tertarik untuk melakukan kegiatan ekowisata tentu saja daya tarik yang ditawarkan keberagaman ekologi dari berbagai jenis flora dan fauna di alam terbuka.

Dan beberapa obyek wisata lainnya yang tak jauh dari lokasi pantai seperti gua ular, bukit cinta kasih tersemat dengan nama tersebut karena di percaya jika terdapat pasangan muda mudi yang menginjakan kaki dibukit ini akan menjadi sepasang kekasih dikemudian hari, ingin mencoba ? siapa tahu, serta gunung kumbang lokasi ini melekat akan nuansa magis dan banyak orang orang tertentu menjadikan tempat ini sebagai lokasi ritual kepada ratu pantai selatan, dan kegiatan yang mungkin tidak bisa dilewatkan adalah upacara labuan yang merupakan istiadat dari leluhur masyarakat setempat yang hingga kini terus di lakukan, yakni melarung sesaji ke lepas pantai.

Ritual unik ini dahulu dilakukan untuk memohon doa sebagai perlindungan bagi masyarakat dari berbagai macam penyakit yang dahulu mewabah di desa, dan sekarang masyarakat setempat memaknainya sebagai ritual rasa syukur atas keberkahan dan perlindungan, serta akan di selenggarakan pada tanggal tangga tertentu dalam sistem penganggalan jawa biasanya berlangsung menjelang sore atau malam pada saat bulau purnama, ingin merencanakan wisata di pantai ngliyep ? beberapa fasilitas pantai seperti tempat ibadah, wc ataupun dua tiga penginapan telah ada walau tak megah, jajanan hanya berupa warung warung saja yang di kelola masyarakat cukup mengenyakan dan berbiaya murah tentunya, namun sulit untuk mendapatkan fasilitas parkir khusunya kendaraan roda empat.

0 komentar

Posts a comment

 
Terms and Conditions | Disclaimer | Kritik dan saran| Google+| Bloggers
Designed by blog.nguoiaolam.net Modified by Oladoo Powered by blogger Thanks to map icons collection and Blog Thiết Kế
Copyright © 2013 Oladoo.com
Back to top