p

Berwisata menyusuri Sungai Musi - Palembang, Sumatera Selatan

Sungai musi identik sebagai salah satu landmark kota palembang, keberadaanya sendiri membagi kota ini menjadi seberang ulu dan ilir, pemandangan yang kontras terlihat pada aktivitas perekonomian di kedua bagian kota tersebut, ramai akan kendaraan yang berlalu lalang dimana terlihat dari atas Jembatan Ampera, kondisi ini tentunya juga terlihat jelas pada aliran sepanjang sungai musi di kota palembang yang padat akan pelayaran.

Pemerintah kota sendiri setidaknya menyadari sungai musi adalah sebuah potensi wisata unggulan yang ditawarkan kepada para wisatawan yang ingin berkunjung, keseriusan itu terlihat dimana pemerintah telah menata dan mempercantik pinggiran sungai musi, dan menawarkan paket perjalan menarik untuk menyusuri sungai musi.

Serta pada tanggal tanggal tertentu aktivitas perayaan kota palembang akan semakin semarak dimana pertunjukan yang sering di adakan akan berlangsung di sepanjang aliran sungai musi dan jembatan ampera, jika anda berkunjung ke kota palembang sempatkan untuk berwisata dan merasakan menyusuri sepanjang sungai musi.


Lokasinya yang berada di jantung kota dimana untuk menuju dermaga terdekat di benteng kuto besak  sangat mudah, atau jika dari bandara Sultan Mahmud Badaruddin II hanya berjarak 23 km saja untuk sampai ke bundara kota palembang, transportasi yang digunakan pun dapat menggunakan Bus Trans Musi yang melayani rute bandara namun transmusi tidak sampai ke pusat kota, yang mana akan memutar Di Halte Jembatan Layang IGM, dari halte tersebut wisatawan dapat menaiki angkutan bus yang menuju seberang ulu seperti tujuan Kertapati dan Alang Alang lebar.

Untuk berwisata ke palembang khususnya ke sungai musi para wisatawan dapat menyewa perahu yang ada di benteng kuto besak, keberadaan benteng kuto besak sendiri berada pada sebelah kanan tepat di samping jembatan ampera jika dari arah air mancur bundaran atau masjid agung palembang, dermaga yang disediakanpun cukup besar serta tersedia plank penujuk harga sewa perahu.

Para wisatawan yang ini menyusuri sungai musi dapat memilih jenis jenis perahu yang ditawarkan, seperti perahu tradisonal nelayan atau lebih dikenal dengan sebutan perahu ketek, sebagian perahu tidak beratap dan hanya dapat di muati 5 hingga 7 orang saja, pada speed boat perahu jenis ini beratap dan dapat di ditumpangi oleh belasan orang namun jika anda adalah penyuka fotografi momen momen tertentu cukup sulit untuk ditangkap.

Selanjutnya kapal ferry yang cukup besar, atau mungkin sebutan untuk kapal pesiar mini, kapal ini di operasionalkan oleh pemerintah untuk memberi kenyamanan yang lebih kepada para wisatawan yang berkunjung, kapal jenis ini mempunyai rute dan akan berlayar menuju obyek obyek wisata di sepanjang sungai musi.

Banyak yang menyarakan jika wisatawan yang ingin menyusuri sebainya berkunjung ke obyek wisata lainnya seperti Pulau Kemaro, Pulau ini adalah obyek wisata terdekat di kota palembang dan dapat di susuri menggunakan perahu, memulai perjalanan menyusuri sungai musi, pemandangan pertama akan melewati jembatan ampera, dari bawah Jembatan Ampera akan terlihat Pasar retail 16 Ilir yang berada di tepian seberang ilir kota dan dapat terlihat dengan jelas.

Pada seberang ulu penataan dari tepian sungai yang telah dipercantik dengan pagar besi pembatas yang membujur sepanjang ratusan meter, menelusuri lebih jauh menuju hulu akan terlihat pabrik pupuk sriwijaya dimana telah merentang zaman lebih dari 39 tahun yang tetap terlihat kokoh berdiri, selanjutnya pelabuhan boom tempat bongkar muat kapal kapal besar yang bersandar di palembang, sampai areal kawasan ini para wisatawan hanya membutuhkan waktu 20 menit saja untuk sampai ke dermaga pulau kemaro.

Setidaknya masih banyak penduduk lokal yang ditemui hili mudik mencari nafkah menjadi nelayan di sungai ini namun mereka akan lebih jauh lagi menuju anak sungai karena sumber ikan yang mereka cari masih dapat banyak di temukan.

Berwisata ke palembang tak lengkap rasanya tidak merasakan kuliner asli, apalagi mencicipi kuliner di temani latar jembatan ampera dan sungai musi, jika anda ingin merasakan sensasi bersantap di tepian aliran sungai musi, di benteng kuto besak terdapat restoran apung yang di berinama River Side, restoran ini memiliki dua lantai yang lokasinya menghadap jembatan ampera, 

Kuliner yang ditawarkanpun dari cita rasa masakan sumatera selatan, seperti Pindang Tulang, Brengkes ikan, Tekwan, Laksan, Burgo, Mie Celor, Nasi Miyak dan tentunya tak ketinggalan macam macam jenis Empek- empek, untuk santap kuliner pada kunjungan terbaik adalah pada saat malam hari cahaya yang menghiasi jembatan ampera dan tepian di seberang ulu semakin memanjakan mata jika anda berkunjung.

Untuk panorama terbaiknya yang dapat di abadikan, pada saat matahari terbit dan terbenam panorama ini setidaknya tampak jelas akan terlihat ketika mengabadikannya di tepian seberang ulu di dan ilir yang tak jauh dari kawasan jembatan ampera.

Jika anda, para wisatawan yang ingin melihat event event tahunan mungkin pada hari jadi kota palembang atau provinsi sumatera selatan, biasanya akan diadakan perlomba perahu naga atau lebih dikenal dengan sebutan lomba perahu bidar yang di selengarakan di seputaran aliran sungai musi yang tak jauh dari jembatan ampera, tak hanya pertunjukan perahu bidar saja yang dapat anda lihat namun juga perahu hias, tak jarang lomba lomba ini di ikuti peserta dari berbagai provinsi di indonesia. 

0 komentar

Posts a comment

 
Terms and Conditions | Disclaimer | Kritik dan saran| Google+| Bloggers
Designed by blog.nguoiaolam.net Modified by Oladoo Powered by blogger Thanks to map icons collection and Blog Thiết Kế
Copyright © 2013 Oladoo.com
Back to top